12 Hari Gelar Ops Sikat Semeru 2023, Polrestabes Surabaya dan Polsek Jajaran Ringkus 100 Pelaku Kasus Curanmor, Curas dan Curat

- Editor

Jumat, 26 Mei 2023 - 18:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA, KANALINDONESIA.COM: Satuan Reskrim (Satreskrim) Polrestabes Surabaya beserta Polsek jajaran berhasil membekuk 100 tersangka dari 177 kasus curanmor, curat dan curas. Pengungkapan kasus 3C merupakan hasil ungkap dari Operasi Sikat Semeru 2023 yang digelar selama 12 hari.

Selama Ops Sikat Semeru, Polrestabes Surabaya menerima laporan terkait kasus 3C dari warga Kota Surabaya, baik siang maupun malam, hingga dini hari. Setelah laporan masuk, kemudian anggota menindak lanjuti dengan melakukan penyelidikan dan menangkap para tersangka.

“Anggota di lapangan saat melakukan pengejaran para pelaku akhirnya membuahkan hasil di setiap sudut Kota Surabaya maupun tempat persembunyian,” kata Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Pasma Royce didampingi AKBP Mirzal Maulana Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya saat rilis, Jumat (26/5/2023).

Perwira Polisi tiga melati di pundaknya menambahkan ada berbagai modus operandi dilakukan para tersangka saat menjalankan aksi curanmor, curat dan curas.

“Untuk pelaku curat mereka lebih spesialis sasarannya rumah kosong yang ditinggalkan oleh pemiliknya, sedangkan untuk curas mereka biasanya merampas handphone dan tas para pengendara saat melintas di jalan,” paparnya.

Menurut Pasma, untuk pelaku curanmor saat melakukan aksi kejahatannya, biasanya menggunakan senjata tajam dan memepet korbannya. Sementara sasaran para pelaku itu di wilayah Kota Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Pasuruan dan Mojokerto.

“Adapun modus operandi para pelaku curanmor pada saat melakukan aksinya di samping merusak rumah kunci motor dengan mengunakan magnet mereka juga biasanya menggunakan anak kunci T,” tandasnya.

Baca Juga :  Satpol PP Pamekasan Razia Gerobak PKL Tak Bertuan Yang Sering Membuat Macet Arus Lalin

Sementara itu, Lanjut Pasma, pelaku pencurian menyasar ke rumah kosong. Dengan mencongkel jendela, para pelaku pun berhasil menguras barang milik korbannya.

“Kalau untuk kasus curas, saat melakukan aksinya dengan pemaksaan dan perampasan. Kadang sampai membacok, sampai korban meninggal dunia,” pungkasnya.

Selain mengamankan 100 tersangka polisi menyita hasil kejahatan berupa, 65 unit kendaraan bermotor dengan berbagai merk, 66 unit handphone, 1 unit laptop, 6 bilah pisau penghabisan, 42 fotocopy KTP, STNK dan BPKB korban, 25 buah kunci T dan uang tunai Rp. 2.178.000 ribu. (Ady_kanalindonesia.com)

Berita Terkait

Buntut Protes Warga Dusun Grompol Cairkan CSR, Warga yang Lain Meminta PT SJA Ditutup
Masuk Hari ke-17 Bulan Ramdhan, Srikandi PLN Bagikan Takjil pada Masyarakat
Tutup Pesantren Ramadhan Balita Muslimat NU se-Indonesia, Khofifah: Ikhtiar Bangun Karakter Generasi Bangsa Yang Sholih-Sholihah
Dua Rumah di Ponorogo Dibobol Maling dalam Seminggu, Puluhan Juta Raib
Siswa Jatim Terbanyak Nasional Diterima PTN Tanpa Tes Tahun 2024, Khofifah: Format Peningkatakan Kualitas Pendidikan Jatim Sudah On The Right Track
Dukungan untuk Khofifah Emil Jilid ke 2 Terus Bermunculan , Kali ini JKSN Jatim Mengaku Siap All out untuk Khofifah-Emil
HUT ke-44 Yayasan Kemala Bhayangkari, Polres Pacitan Gelar Baksos Secara Door to Door
Gelar Rakorlantas Lintas Sektoral, Kapolda Jatim: Pemudik Tahun ini Naik 58 Persen

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 21:13 WIB

Buntut Protes Warga Dusun Grompol Cairkan CSR, Warga yang Lain Meminta PT SJA Ditutup

Kamis, 28 Maret 2024 - 20:34 WIB

Masuk Hari ke-17 Bulan Ramdhan, Srikandi PLN Bagikan Takjil pada Masyarakat

Kamis, 28 Maret 2024 - 15:52 WIB

Tutup Pesantren Ramadhan Balita Muslimat NU se-Indonesia, Khofifah: Ikhtiar Bangun Karakter Generasi Bangsa Yang Sholih-Sholihah

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:24 WIB

Dua Rumah di Ponorogo Dibobol Maling dalam Seminggu, Puluhan Juta Raib

Kamis, 28 Maret 2024 - 11:23 WIB

Siswa Jatim Terbanyak Nasional Diterima PTN Tanpa Tes Tahun 2024, Khofifah: Format Peningkatakan Kualitas Pendidikan Jatim Sudah On The Right Track

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:46 WIB

Dukungan untuk Khofifah Emil Jilid ke 2 Terus Bermunculan , Kali ini JKSN Jatim Mengaku Siap All out untuk Khofifah-Emil

Rabu, 27 Maret 2024 - 22:39 WIB

HUT ke-44 Yayasan Kemala Bhayangkari, Polres Pacitan Gelar Baksos Secara Door to Door

Rabu, 27 Maret 2024 - 20:55 WIB

Gelar Rakorlantas Lintas Sektoral, Kapolda Jatim: Pemudik Tahun ini Naik 58 Persen

KANAL TERKINI

KANAL SUMATRA

Gunung Marapi Erupsi, Sejumlah Penerbangan di Batalkan

Kamis, 28 Mar 2024 - 17:50 WIB