Wakil Wali Kota Mojokerto Meninggal Dunia Partai Gerindra Jatim Kehilangan Putra Terbaik Asal Kota Mojokerto 

- Editor

Jumat, 8 Oktober 2021 - 21:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA KANALINDONESIA.COM – Innalillahi wainna ilaihi rajiun, keluarga besar Partai Gerindra merasa kehilangan salah satu putra terbaiknya, H Rizal Zakaria Ketua DPC Partai Gerindra Kota Mojokerto yang juga wakil wali kota Mojokerto telah kembali keharibaan Allah SWT pada Jumat (8/10/2021) sore.

“Atas nama DPD Partai Gerindra Jatim, saya mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya atas wafatnya kader terbaik Partai Gerindra di Kota Mojokerto. Semoga amal ibadah almarhum H Rizal Zakaria diterima dan mendapat terbaik di sisi Allah,” kata Ketua DPD Partai Gerindra jatim, H Anwar Sadad saat dikonfirmasi Jumat (8/10/2021).

Diakui Sadad sapaan akrab Anwar Sadad, kepergian almarhum cukup mengejutkan. Mengingat, tak ada kabar jika beliau menderita sakit hingga dirawat di RS Soewandi Surabaya, sehingga membuat kolega di partai maupun masyarakat sekitar cukup kaget. “Mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran,” terang politikus asal Pasuruan ini.

Menurut Gus Sadad, almarhun adalah figur kader ideal, pekerja keras tapi tak banyak bicara. Hal itu dibuktikan dengan torehan prestasi dalam Pilkada serentak tahun 2018 dan pemilu 2019 lalu.
“Saya mengenal beliau sebagai figur yang ramah dan santun. Hal itu nampak saat acara-acara partai beliau menunjukkan loyalitasnya dan tak pernah neko-neko,” terangnya.

Bahkan, lanjut Sadad, saat DPD Partai Gerindra Jatim menggelar kegiatan konsolidasi kader di Kota Mojokerto bisa berjalan dengan baik berkat support almarhum yang aktiif luar biasa. “Karena itu ketika sore ini mendapatkabar kepergian beliau dari saudara Hidayat, saya sangat merasa kehilangan. Lalu terbayang masa-masa ngobrol bersama pengurus lainnya. Beberapa kali ke Kota MOjokerto, saya dijamu di Rumah Makan Anda yang kesohor itu,” kenang Anwar Sadad.

Baca Juga :  Rolland E Potu Ingatkan Kominfo, Batasi Website Judi Online Masuk di Indonesia

Diakui Sadad, mengobrol dengan Pak Rizal Zakaria tak melulu soal partai, tapi juga soal pengalaman beliau yang panjang, dan kegigihannya mengarungi suka duka kehidupan. “Sebagai orang yang lebih muda dari beliau, saya banyak belajar dari almarhum,” jelasnya.

Dari lubuk hati terdalam, “Saya menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkannya. Takdir tak bisa dihindari. Yakinlah rencana Allah pasti lebih baik dari rencana manusia. Allah sedang mmenyusun skenario terbaik untuk Pak Rizal,” tambah Sadad.

Menurut Gus Sadad, sesunguhnya kita semua sedang berjalan menuju Tuhan, dan kepada-Nya kita akan kembali. “Wahai jiwa-jiwa yang tenang, kembalilah kepada Tuhanmu dengan penuh kerelaan dan Tuhan pasri meridhaimu, amin,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, Rizal Zakaria sukses menjadi wakil wali Kota Mojokerto berpasangan dengan Ika Puspitasari dalam Pilwali Kota Surabaya tahun 2018 lalu. nang

Berita Terkait

Dua Rumah di Ponorogo Dibobol Maling dalam Seminggu, Puluhan Juta Raib
Siswa Jatim Terbanyak Nasional Diterima PTN Tanpa Tes Tahun 2024, Khofifah: Format Peningkatakan Kualitas Pendidikan Jatim Sudah On The Right Track
Dukungan untuk Khofifah Emil Jilid ke 2 Terus Bermunculan , Kali ini JKSN Jatim Mengaku Siap All out untuk Khofifah-Emil
OJK Jateng Dorong Akses Keuangan Sektor Pertanian
Kapolda Jateng Bagikan Tali Asih Kepada Ratusan Anak Yatim Piatu saat Tarling Bersama Forkopimda
HUT ke-44 Yayasan Kemala Bhayangkari, Polres Pacitan Gelar Baksos Secara Door to Door
Gelar Rakorlantas Lintas Sektoral, Kapolda Jatim: Pemudik Tahun ini Naik 58 Persen
Polisi Nyatakan Tidak Ada Kriminalisasi Kasus Pemalsuan Sertifikat Tanah di Pamekasan

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:24 WIB

Dua Rumah di Ponorogo Dibobol Maling dalam Seminggu, Puluhan Juta Raib

Kamis, 28 Maret 2024 - 11:23 WIB

Siswa Jatim Terbanyak Nasional Diterima PTN Tanpa Tes Tahun 2024, Khofifah: Format Peningkatakan Kualitas Pendidikan Jatim Sudah On The Right Track

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:46 WIB

Dukungan untuk Khofifah Emil Jilid ke 2 Terus Bermunculan , Kali ini JKSN Jatim Mengaku Siap All out untuk Khofifah-Emil

Kamis, 28 Maret 2024 - 09:26 WIB

OJK Jateng Dorong Akses Keuangan Sektor Pertanian

Kamis, 28 Maret 2024 - 04:29 WIB

Kapolda Jateng Bagikan Tali Asih Kepada Ratusan Anak Yatim Piatu saat Tarling Bersama Forkopimda

Rabu, 27 Maret 2024 - 22:39 WIB

HUT ke-44 Yayasan Kemala Bhayangkari, Polres Pacitan Gelar Baksos Secara Door to Door

Rabu, 27 Maret 2024 - 20:55 WIB

Gelar Rakorlantas Lintas Sektoral, Kapolda Jatim: Pemudik Tahun ini Naik 58 Persen

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:29 WIB

Polisi Nyatakan Tidak Ada Kriminalisasi Kasus Pemalsuan Sertifikat Tanah di Pamekasan

KANAL TERKINI

KANAL EKSBIS

OJK Jateng Dorong Akses Keuangan Sektor Pertanian

Kamis, 28 Mar 2024 - 09:26 WIB