SIDOARJO, KANALINDONESIA.COM : Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Ngelom Mengare Kecamatan Taman, Sidoarjo, tepatnya depan Alfa Mart. Menewaskan sopirnya.
Kronologi kecelakaan tunggal tersebut, berawal dari truk box yang hendak kirim barang di toko swalayan, sopirnya memarkirkan kendaraan tersebut di depan swalayan. Diduga sopirnya lupa tidak mengaktifkan rem tangan.
Karena area parkir keadaannya miring, lantas truk tersebut berjalan mundur. Mengetahui truknya berjalan mundur, sopir truk mencoba untuk menghalaunya, namun gagal, dan akhirnya menggencet dirinya.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo Iptu Ony Purnomo mengungkapkan,”peristiwa tersebut terjadi pada siang tadi, dugaan sementara kendaraan truk box itu hand remnya tidak diaktifkan, sehingga bisa berjalan mundur sendiri,”ungkap Iptu Ony.
“Kaitan dengan meninggalnya sopir truk, dugaan sementara, korban bermaksud laju kendaraan namun tidak berhasil, dan akhirnya tergencet bodi belakang truk,”lanjutnya.
Untuk pemeriksaan lebih lanjut, kendaraan truk box nopol N-8978-EL saat ini sedang diamankan oleh Satlantas Polresta Sidoarjo.
Sedangkan pengemudinya Soponyono (45) asal Desa Dengkol Kecamatan Singosari, Malang, dievakuasi ke Rumah Sakit Anwar Medika Balongbendo untuk di mintakan visum jenazah. (Irwan_kanalindonesia.com)