VIDEO- KPK Kembali Tahan Satu Tersangka Terkait Dugaan Korupsi di Ditjend Perkeretaapian Kemenhub

ARSO 14 Nov 2023 Video

JAKARTA, KANALINDONESIA.COM: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan sebagai tersangka dan menahan Direktur PT Putra Kharisma Sejahtera (PKS) Zulfikar Fahmi (ZF) dalam kasus dugaan korupsi di Direktorat Jenderal (Ditjend) Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terkait pembangunan jalur kereta api di wilayah Sulawesi Selatan, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jawa- Sumatera tahun anggaran 2018-2022.