Expo Gempita Djagakarya Akan Digelar Selama 3 Hari di Kabupaten Pacitan
PACITAN, KANALINDONESIA.COM: Di penghujung Tahun 2023 Kabupaten Pacitan bersama Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Pacitan akan mengadakan Tourism Exhibition bertema ” Gempita Djagakarya ” yang di gelar di Alun- alun Pacitan.
Expo Tourism Exhibition ” Gempita Djagakarya ” ini akan digelar besar – besaran di Alun – alun Pacitan selama tiga Hari yakni, 14 hingga 16 Desember 2023. Dalam kurun 3 hari itu akan digelar UMKM dan expo tentang wisata Pacitan, hiburan budaya lokal serta artis dari luar kota. Program ini bertujuan untuk menarik para wisatawan baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
Ego Kabid SDM dan Pemasaran Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Pacitan mengatakan, digelarnya acara ini bertujuan untuk menarik para wisatawan dari lokal maupun mancanegara, karena potensi wisata di kabupaten Pacitan ini sangat bagus dibandingkan dengan kota lain.
Selain potensi wisatanya, kuliner dan UMKM nya pun juga mendukung untuk di sajikan, karena sudah termasuk high clas makanannya. Seperti UMKM nya juga sudah mempunyai produk-produk yang sudah di export ke mancanegara maupun dalam negeri, maka untuk itu kita akan menampilkan produk UMKM agar bisa dikenalkan lebih dalam kepada para wisatawan yang hadir dalam Gempita Djagakarya nanti,” ujarnya, pada Senin ( 11/12/2023 ). Masih menurut Ego, saat Expo digelar nanti UMKM Destinasi maupun UMKM kuliner yang kita data ada sekitar 70 UMKM, dan yang diluar strifood dan Tradisional food nya. Jadi total yang akan ikut expo sekitar 100 UMKM lebih. Harapkannya expo Gempita Djagakarya nanti bisa menarik para wisatawan lokal maupun mancanegara untuk bisa kembali berwisata dan stay di kota Pacitan,” pungkasnya. ( LC )



















