KSAU Resmikan Satuan Radar 221 Unit Radar Leonardo RAT 13 DL/M Di Pacitan

ARSO 01 Feb 2024
KSAU Resmikan Satuan Radar 221 Unit Radar Leonardo RAT 13 DL/M Di Pacitan

PACITAN, KANALINDONESIA – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo resmikan satuan radar 221 unit radar Leonardo RAT 13 DL/M yang berukuran medium range untuk memantau pesawat tempur yang di resmikan di dusun ngliyep, desa Poko, Kecamatan Pringkuku, kabupaten Pacitan, pada Kamis 1/2/2024.

Dalam sambutannya, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menyampaikan, radar udara 221 Leonardo RAT 13 DL/M ini merupakan Alusista udara untuk sistem pertahanan udara dan pertahanan nasional. Selain fungsinya untuk Pertahanan Nasional tapi juga sebagai latihan udara di wilayah Pacitan,” sambutnya, pada Kamis,(1/2/2024 ).

Fadjar Prasetyo menambahkan, bahwa pengadaan radar tersebut juga membutuhkan kajian banyak. Dari uji coba di berbagai daerah dan akhirnya di tempatkan di wilayah Pacitan.

” Tentu kami sudah mengadakan kajian di berbagai wilayah, namun akhirnya kami putuskan di Pacitan. Karena angkatan udara juga memiliki aset yang strategis di wilayah ini,” tambahnya.

Fadjar Prastyo juga berharap, setelah peresmian radar 221 ini, diharapkan Dan Unit radar selaku warga baru di Pacitan. Agar segera mengadakan sosialisasi kepada masyarakat Pacitan dan mengenalkan peralatan Alusista radar TNI AU kepada masyarakat bahwa Alusista ini sangat penting dan itu tugas Dan Unit di Pacitan.

” Dengan adanya peralatan Alusista radar ini, masyarakat bisa bergabung di TNI AU, utamanya pemuda dan pemudi generasi penerus bangsa,” itu harapan KSAU. ( LC )