Hendak Mendahului Truk Trailer, Wanita Asal Ngawi Meninggal Dunia Terlindas

ARSO 12 Mar 2024
Hendak Mendahului Truk Trailer, Wanita Asal Ngawi Meninggal Dunia Terlindas

SIDOARJO, KANALINDONESIA.COM: Pengendara motor, Marta (20 tahun) asal Dusun Puleh Desa/Kecamatan Mantingan Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, meninggal dunia di jalan raya Taman tepatnya di depan garasi bus Eka, korban meninggal dunia lantaran terlibat kecelakaan lalulintas dengan truk trailer yang berlawanan arah.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo, Iptu Ony Purnomo menceritakan kronologi peristiwa lakalantas itu.

“Pengendara motor asal Ngawi, dengan nomor polisi AD 6807 PFE hendak mendahului truk trailer dari jalur kanan, sesampai di tempat kejadian perkara, motor yang dikendarai korban bersenggolan dengan kendaraan lain, setelah itu, korban terpelanting jatuh ke kanan dan terlindas truk trailer yang datang dari arah berlawanan,”cerita Iptu Ony. Selasa (12/3/2024)

Atas peristiwa tersebut, korban dilarikan ke Rumah Sakit Umum terdekat. Polisi juga mengamankan sejumlah kendaraan yang terlibat Lakalantas untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (Irwan_kanalindonesia.com)