Sudah 60 Persen, Simak Target Penyelesaian Monumen Reog Ponorogo di Tahun 2024

ARSO 05 Mar 2024
Sudah 60 Persen, Simak Target Penyelesaian Monumen Reog Ponorogo di Tahun 2024

PONOROGO, KANALINDONESIA.COM: Monumen Reog dan Museum Peradaban (MRMP) merupakan salah proyek unggulan Kabupaten Ponorogo di bidang budaya dan pariwisata.

Proyek ini nantinya akan memiliki tinggi 126 meter yang membuat Kabupaten Magetan dan Madiun nampak jelas jika dilhat dari puncak MRMP ini.

Pada Januari lalu, Kepala Dinas Pariwisata Ponorogo, Yudha Slamet Sarwo Edy menjelaskan setelah mencapai lantai ke-14, pembangunan akan fokus pada struktur kerangka yang terbuat dari konstruksi baja, yang selanjutnya akan dibangun patung Reog setinggi 63 meter.

“Dari podium ke struktur kerangkanya beton dan memakai struktur kerangka baja dengan ketinggian mencapai 126 meter,” ucapnya.

Laporan terbaru menunjukan bahwa progress pengerjaan proyek sudah mencapai angka 60 persen, hal ini disampaikan langsung oleh bupati Ponorogo Sugiri Sancoko pada Senin (4/3/2024).

“Sampai hari ini, pengerjaan monumen reog dan museum peradaban (MRMP) sudah mencapai 60 persen. Targetnya di akhir 2024 sudah selesai 100 persen untuk tahap pertama,”ucapnya.

Dia lantas melaporkan bahwa di tahun 2024 ini target pengerjaanya adalah struktur utama, main gate, dan fasilitas umum.

“Bapak ibu, di tahun 2024 ini kami menargetkan untuk menyelesaikan struktur bangunan utama, pembangunan main gate, dan tentunya pemenuhan fasilitas umum yang bisa membuat nyaman wisatawan nantinya,” lanjutnya.

Sebelum lebih jauh, orang nomor satu di Ponorogo itu menjelaskan alasan kenapa Sampung dipilih menjadi lokasi pembangunan Monumen ini.

“Alasan utama Sampung dipilih karena daerah itu dekat dengan Sarangan, Tawangmangu, dan Wonogiri yang tentu strategis jika dijadikan pintu masuk pariwisata dari arah Barat Laut Kabupaten Ponorogo,” pungkasnya. (Imam_kanalindonesia.com)