Tingkat Kehadiran Pemilih Pemilu di Magetan Meningkat

ARSO 19 Mar 2024 KANAL MAGETAN, KANAL PEMILU
Tingkat Kehadiran Pemilih Pemilu di Magetan Meningkat

MAGETAN, KANALINDONESIA.COM: Gencarnya sosialisasi yang dilakukan oleh KPU Magetan maupun Pemkab Magetan agar masyarakat menggunakan hak pilihnya, nampaknya membuahkan hasil. Terbukti, kehadiran masyarakat Magetan yang menggunakan hak pilihnya pada pemilu tanggal 14 Pebruari lalu terbilang cukup tinggi. Data KPU Magetan mencatat, tingkat partisipasi kehadiran masyarakat mencapai 82 persen. Jumlah ini meningkat 2 persen dari pemilu tahun 2019 lalu. Dimana jumlah partisipasinya berada di angka 80 persen.

“Untuk pemilu kemarin, tingkat partisipasi masyarakat kabupaten Magetan mencapai delapan puluh dua persen,” terang Fachrudin, ketua KPU Magetan, Selasa 19/3/2024.

Angka tersebut merupakan prosentase di tingkat kabupaten. Sedangkan ditingkat kecamatan, rata rata tingkat kehadiran mencapai 83 persen. Dari 18 kecamatan yang ada, kecamatan Plaosan menempati rangking teratas. Dengan prosentase mencapai 87 persen.

” Kalau untuk tingkat kecamatan, Plaosan paling tinggi tingkat kehadirannya. Yakni delapan puluh tujuh persen. Sedang kecamatan lainnya rata rata delapan puluh tiga persen, tambahnya.

KPU Magetan sendiri telah menetapkan DPT (Daftar Pemilih Tetap) Pemilu 2024 sebanyak 538.877. Dengan rincian, pemilih laki laki sebanyak 263.722 Dan pemilih perempuan sebanyak 275.155. Jumlah tersebut tersebar Di 235 desa/kelurahan se Magetan. Dengan jumlah TPS sebanyak 2012.
(Arif_Kanalindonesia)