Dua Kecelakaan Terjadi di Ponorogo Jelang Lebaran dalam Sehari, Ini Kondisi Korban

PONOROGO, KANALINDONESIA.COM: Dua kecelakaan lalu lintas yang berbeda tempat menjelang hari raya Idul fitri 1445 H/lebaran terjadi di Ponorogo pada Senin (8/4/2024).
Kecelakaan yang pertama melibatkan kendaraan truk kontainer dengan Nopol L 9057 UO yang dikemudikan Indra Muchlis (36) warga Mojoagung Jombang dan sepeda motor dengan Nopol AE 2232 QL yang dikendarai Dumami (64) dan Sadikem (60) warga Parang Magetan di desa Carat, Kecamatan Kauman pada Senin sekitar pukul 04.30 pagi.
Menurut Iptu Ari Setiawan Kanit Lakalantas Polres Ponorogo, laka tersebut bermula dari truk kontainer yang sedang parkir di tepi jalan Ponorogo-Wonogiri Km. 6-7, lantas tidak lama kemudian pengendara sepeda motor menubruk bagian belakang truk.
“Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 04.30 pagi tadi, salah satu dari 2 pengendara motor yang menabrak bagian belakang truk meninggal dunia di tempat, sedangkan yang satunya mengalami patah kaki dibagian lutut sebelah kiri. Semuanya kami larikan ke RSUD Dr. Harjono,” ucapnya.
Lalu, kecelakaan yang kedua terjadi di Desa/Kecamatan Pulung yang melibatkan antara mobil pick up dengan Nopol AE 8847 SE yang dikemudikan Setiyono (42) warga Pulung dan sepeda motor beat dengan Nopol AE 5941 WL yang dikendarai Rita (22) warga Pulung.
Kapolsek Pulung AKP Mujiono mengatakan kecelakaan tersebut bermula dari pengendara sepeda motor yang melaju dari arah barat keluar jalur. Sesampainya di TKP, dari arah berlawanan melaju mobil pick up dan akhirnya kecelakaan tidak terhindarkan.
“Kecelakaan tersebut bermula dari pengendara sepeda motor yang melaju dari arah barat, sesampainya di TKP pengendara motor tersebut keluar jalur menuju sisi selatan dan dari arah berlawanan melaju mobil pick up. Akhirnya kecelakaan pun tidak terhindarkan,” ucapnya.
Dari kejadian tersebut, Kapolsek Pulung menyebut pengendara sepeda motor mengalami patah tulang dan dirujuk ke RSU Asiyah Ponorogo.
“Kejadian tersebut mengakibatkan Pengendara honda beat atas nama Rita mengalami patah tulang dibagian tangan kanan dan kami merujuknya ke RSU Asiyah Ponorogo,” pungkasnya. (Imam_kanalindonesia.com)