PP Jatim Kritisi Pelayanan Kesehatan UHC di Puskesmas Bangkalqn
    BANGKALAN, KANALINDONESIA. COM: Poros Pemuda Jawa Timur (PP – Jatim) kritisi pelayanan masyarakat terkait dengan program Universal Helth Coverage (UHC) di Puskesmas Kabupaten Bangkalan yang sedang tidak baik – baik saja. Hal tersebut disampaikan Koordinator PP Jatim, Mahmudi Ibnu Khotib didampingi puluhan anggotanya usai menggelar audiensi dengan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bangkalan.
Menurut Mahmudi, kurang humanis dan maksimalnya terhadap pelayanan kesehatan masyarakat di setiap Puskesmas. Bisa mengakibatkan program UHC tidak berjalan mulus karena tidak menjamin sistim kesehatan masyarakat lewat program UHC terlaksana seperti yang diharapkan. Yakni berkeadilan dan sesuai dengan Indek Pembangunan Manusia (IPM).
“IPM menjadi rancu saat pelayanan dibawah sedang tidak baik – baik saja “ucap Mahmudi, Kamis, (18/4/2024).
Patut disyukuri, lanjut Mahmudi karena Kepala Dinkes Bangkalan dan 22 Kepala Puskesmas (Kapus) di Kabupaten Bangkalan. Berjanji akan melakukan pembinaan kebawah.
“Terkait dengan temuan dari kami, Kepala Dinkes dan 22 Kapus berjanji akan melakukan perombakan dan pembinaan kebawah. Agar memberi pelayanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Dinkes Bangkalan, Nurkhotibah, kepada awak media mengatakan bahwa pihaknya menerima dengan baik masukan dan saran dari PP Jatim dalam audien tadi. Termasuk akan turun kebawah, tepatnya ke setiap Puskesmas yang ada di Kabupaten Bangkalan. Mengintruksikan agar dalam memberi pelayanan kesehatan, tidak membeda – bedakan antara pasien umum dan pasien BPJS.
“Kita berkomitmen akan membenahi dan memperbaiki mutu pelayanan di 22 Puskesmas,” pungkasnya. (sumaryanto_kanalindonesia.com).














