Soal Macung Lagi, Sugiri Sancoko: Kinerjaku Selama Jadi Bupati Biar Rakyat Ponorogo yang Nilai

ARSO 01 Mei 2024 KANAL PONOROGO
Soal Macung Lagi, Sugiri Sancoko: Kinerjaku Selama Jadi Bupati Biar Rakyat Ponorogo yang Nilai

PONOROGO, KANALINDONESIA.COM: Sugiri Sancoko Bupati Ponorogo meminta agar pertanyaan soal dirinya maju kembali di Pikada 2024 atau tidak diserahkan kepada masyarakat Ponorogo.

Hal ini menyusul semakin dekatnya pesta demokrasi lima tahunan tersebut yang ditandai dengan bulan agustus mendatang pendaftaran calon akan resmi dibuka oleh KPU.

Nama Bupati Ponorogo incumbent tersebut disebut-sebut akan maju kembali setelah membangun Ponorogo selama 3 tahun lebih bersama wakil bupati Lisdyarita.

Menanggapi kabar yang beredar, Kang Giri menegaskan perihal maju atau tidaknya dirinya akan sepenuhnya diserahkan ke masyarakat Ponorogo.

Oalah, aku ki dadi Bupati wis 3 tahun (saya itu sudah jadi bupati selama 3 tahun, red), kinerjaku, kelakuanku rakyat semua tahu. Maka biar masyarakat yang menilai,” ucapnya Selasa (30/4/2024).

Ditanya lebih dalam soal pencalonan, dirinya mengaskan lebih memilih kembali bekerja.

“Rakyat itu punya nurani, bisa membedakan mana yang baik dan jelek. Sudah-sudah, tak kembali kerja, ojo politik terus,”pungkasnya. (Imam_kanalindonesia.com)