Sahabat Curhat Polresta Sidoarjo di Tarik, Kapolres Terima Aspirasi Warga

ARSO 06 Jun 2024 KANAL SIDOARJO
Sahabat Curhat Polresta Sidoarjo di Tarik, Kapolres Terima Aspirasi Warga

SIDOARJO, KANALINDONESIA.COM: Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sidoarjo, Polresta Sidoarjo gelar cangkrukan bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka ) dan warga setempat. Kali ini ngobrol gayeng tersebut diadakan di Pendopo Kecamatan Tarik, Desa/Kecamatan Tarik, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.

Kombes Pol Christian Tobing mengatakan kegiatan Sahabat Curhat ini bertujuan untuk menggali keluh kesah masyarakat, yang pertama kaitan Kamtibmas di wilayah, selanjutnya menjaring aspirasi masyarakat menjelang Pemilihan Kepala Daerah dan Pemilihan Gubernur serta Wakil Gubernur.

Dengan kita bertatap muka langsung bersama masyarakat, kami akan menjadi tahu apa yang menjadi harapan mereka, terutama ditingkat pelayanan. Contohnya seperti tadi, ada seseorang bapak asal Desa Janti, Tarik, yang mengeluhkan tentang perpanjangan SIM, Ia meminta agar pelayanan SIM keliling diadakan di Kecamatan Tarik, Ini akan menjadi atensi kita, kaitan dengan pelayanan permohonan perpanjangan SIM tersebut, sebab, Tarik ini adalah wilayah Sidoarjo yang paling ujung, bagian barat, kami akan perintahkan anggota untuk menjadwalkan SIM keliling ke Tarik,” ujarnya. Kamis (6/6/2024)

Ditanya soal progam cangkrukan Sahabat Curhat, Kapolres mengatakan kalau kegiatan program Sahabat Curhat ini sudah dilaksanakan tiga kali.

“Yang pertama kita laksanakan di Kecamatan Krian, Kecamatan Balongbendo dan pada malam ini di pendopo Kecamatan Tarik,” katanya.

Terlihat dalam forum cangkrukan bareng itu, masyarakat Tarik menyambut dengan baik, karena uneg-uneg yang selama ini belum tersalurkan, pada Rabu (5/6) malam, aspirasi itu dapat diterima langsung oleh petinggi Polresta Sidoarjo.

“Kami mewakili warga Desa Gempoklutuk Kecamatan Tarik, menyampaikan terimakasih setinggi-tingginya kepada pak Kapolresta Sidoarjo, yang telah menampung aspirasi warga Tarik. Sebab, momen seperti ini jarang sekali dilakukan, tapi kali ini pak Kapolres mau turun langsung kebawah bertatap muka dengan warga, ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri,” kata Kepala Desa Gempoklutuk, Sugiono.

Bahkan tadi, kaitan dengan keluhan kami tentang peredaran narkoba yang selama ini menjadi momok masyarakat, Pak Kasat Narkoba Polresta Sidoarjo, merespon dengan baik keluhan kami. Dan siap menindaklanjuti bilamana ada laporan dari warga.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada pak Kasat Narkoba merespon dengan baik keluhan kami, bahkan dia memberikan nomor ponsel pribadinya di muka umum,” pungkas Kades Gempoklutuk. (Irwan_kanalindonesia.com)