Tiga Pejabat Level Deputi Komisioner dan 1 Kepala OJK Daerah Dilantik

- Editor

Kamis, 12 September 2024 - 17:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, KANALINDONESIA.COM: Wakil Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mirza Adityaswara, Kamis ini melantik dan mengambil sumpah jabatan tiga pejabat level Deputi Komisioner di Kantor Pusat dan satu Kepala OJK Daerah setingkat Deputi Komisioner, di Jakarta.

Pelantikan ini merupakan bagian dari komitmen OJK melaksanakan transformasi organisasi dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kinerjanya sebagai otoritas yang mengatur, mengawasi dan menyelenggarakan pelindungan bagi konsumen sektor jasa keuangan.

Empat pejabat yang dilantik sebagai berikut:

1. Yunita Linda Sari sebagai Kepala OJK Provinsi Jawa Timur;

2. I. B. Aditya Jayaantara sebagai Deputi Komisioner Pengawas Pengelolaan Investasi Pasar Modal dan Lembaga Efek;

3. Aman Santosa sebagai Deputi Komisioner Perencanaan Strategis, Keuangan, Sekretariat Dewan Komisioner dan Logistik; dan

4. Indarto Budiwitono sebagai Deputi Komisioner Pengawas Bank Swasta.

Pergantian pimpinan lintas bidang diharapkan dapat menghindari silo mentality antar- bidang, dan mampu menginspirasi organisasi menjadi lebih terbuka dalam menerima ide-ide baru untuk kemajuan OJK.

Baca Juga :  Mulai Hari ini, 20 Capim dan Dewas KPK Jalani Tes Wawancara

Setiap pegawai dan pejabat di OJK memiliki kesempatan yang sama untuk ditugaskan di berbagai satuan kerja serta harus bersedia ditempatkan di manapun sesuai komitmen untuk semakin memajukan OJK.

Selain itu, pelantikan kali ini juga merupakan bukti konsistensi OJK untuk memberikan ruang bagi pejabat wanita untuk memimpin Kantor OJK di daerah.(Tim)

Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com

Berita Terkait

Pleno PWI Pusat KLB, Tetapkan HPN 2025 di Provinsi Riau
Mulai Hari ini, 20 Capim dan Dewas KPK Jalani Tes Wawancara
Pantau Langsung ke Lapangan, Dirjen Imigrasi Silmy Karim turut Jaga Konter di Bandara Soetta
Usut Dugaan Korupsi di BJB, KPK Tetapkan Tersangka
Kasad Resmikan 2.700 Titik Air Bersih, TNI AD Jawab Kebutuhan Vital Rakyat
Bareskrim Gerebek Lokasi Percetakan Uang Palsu, 8 Tersangka Diamankan
KPK Temukan Mobil yang Diduga Milik Harun Masiku, Terparkir Bertahun-tahun
Begini Strategi Polri Amankan Pilkada Serentak 2024

Berita Terkait

Rabu, 18 September 2024 - 19:53 WIB

Pleno PWI Pusat KLB, Tetapkan HPN 2025 di Provinsi Riau

Selasa, 17 September 2024 - 08:52 WIB

Mulai Hari ini, 20 Capim dan Dewas KPK Jalani Tes Wawancara

Minggu, 15 September 2024 - 19:21 WIB

Pantau Langsung ke Lapangan, Dirjen Imigrasi Silmy Karim turut Jaga Konter di Bandara Soetta

Minggu, 15 September 2024 - 14:12 WIB

Usut Dugaan Korupsi di BJB, KPK Tetapkan Tersangka

Sabtu, 14 September 2024 - 20:33 WIB

Kasad Resmikan 2.700 Titik Air Bersih, TNI AD Jawab Kebutuhan Vital Rakyat

Jumat, 13 September 2024 - 21:23 WIB

Bareskrim Gerebek Lokasi Percetakan Uang Palsu, 8 Tersangka Diamankan

Jumat, 13 September 2024 - 08:43 WIB

KPK Temukan Mobil yang Diduga Milik Harun Masiku, Terparkir Bertahun-tahun

Kamis, 12 September 2024 - 18:27 WIB

Begini Strategi Polri Amankan Pilkada Serentak 2024

KANAL TERKINI

KANAL NASIONAL

Pleno PWI Pusat KLB, Tetapkan HPN 2025 di Provinsi Riau

Rabu, 18 Sep 2024 - 19:53 WIB