KPU Ponorogo Mulai Lipat Surat Suara dalam Pilkada 2024
PONOROGO, KANALINDONESIA.COM: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ponorogo telah memulai aktivitas pelipatan surat suara untuk calon bupati-wakil bupati dalam Pilkada 2024.
Totalnya, sebanyak 140 warga dari berbagai kalangan bakal melipat 784.198 surat suara yang terdiri dari jumlah total DPT ditambah 2,5 persen cadangan dan Antisipasi PSU.
R. Gaguk Ika Prayitna ketua KPU Ponorogo mengatakan jumlah tersebut terbagi menjadi beberapa kategori surat suara.
“Yang datang ini untuk pemilihan Bupati – wakil bupati, jumlahnya sesuai DPT termasuk tambahan 2.000 kertas suara untuk antisipasi Pemungutan Suara Ulang (PSU) dan 2,5 persen cadangan,”ucapnya.
Gaguk menambahkan, para pekerja tersebut diberi identitas khusus dan diarahkan untuk memilah surat suara apabila terjadi kerusakan.
“Ada kriteria yang kami sempat beri pengarahan terkait surat suara rusak, sobek, cetakan yang tidak sesuai maupun tercoblos agar disortir dan segera dilaporkan,”tambahnya.
Diapun mengaku pihaknya menargetkan seluruh surat suara rampung dalam jangka waktu 3 hari.
“Targetnya 3 hari selesai,”tutupnya. (Imam_kanalindonesia.com)















