Pekan 22 Liga 1 : Arema FC & PSM Makassar Berbagi 1 Poin

ARSO 10 Feb 2025 KANAL BOLA 1 views
Pekan 22 Liga 1 : Arema FC & PSM Makassar Berbagi 1 Poin

KOTA BLITAR, KANALINDONESIA.COM: Arema FC harus berbagi poin dengan tim tamu nya yakni PSM Makassar, pada pekan 22 Liga 1 musim 2024/2025, Senin (10/02/2025).

Bermain di Stadion Soepriadi, ‘Singo Edan’ bermain imbang dengan skor akhir 1 – 1 dengan PSM Makassar.

Sejatinya, PSM unggul terlebih dahulu berkat sepakan Nermin Haljeta pada menit ke ’64. Namun, Arema berhasil menyamakan kedudukan skor lewat sundulan dari Pablo Oliveira dimenit ke ’66.

Sayangnya, PSM harus kehilangan penyerang asing Albertine Joao Pereira (Balotelli) setelah diganjar kartu merah dimenit ’80, setelah ketahuan oleh Video Assiten Referee (VAR) menginjak paha dari bek Arema, Johan Ahmad Farizi.

Pelatih Arema FC, Ze Gomes mengatakan, banyak peluang yang tercipta oleh para penggawa nya. Namun, penyelesaian akhir menjadi momok tersendiri bagi timnya.

“Di babak pertama, kita mendominasi tapi di babak kedua anak-anak terus memaksimalkannya. Namun, hasilnya sampai akhir laga hanya imbang,” ujarnya.

Ze Gomes menyadari, bahwa PSM bermain dengan 10 pemain membuat dirinya menarik bek Choi Bo-Kyung dan memasukkan Wiliam Marcilio.

Justru, skor 1 – 1 masih menghiasi papan skor di Stadion Soepriadi hingga peluit panjang dibunyikan oleh wasit.

“Kami mencoba untuk menyerang, tapi hasilnya masih nihil. Kira akan fokus untuk kedepannya,” terangnya.

Hasil ini membuat posisi Arema FC & PSM Makassar tertahan di urutan 9 serta 10 klasemen sementara Liga 1 dengan sama-sama memiliki 32 poin. (Oky)