Serap Aspirasi Warga, Indra Widya Agustina Gelar Reses di Magetan
MAGETAN, KANALINDONESIA.COM. Memanfaatkan masa resesnya, anggota DPRD Jawa Timur, Indra Widya Agustina melaksanakan acara reses di desa Ngariboyo, kecamatan Ngariboyo, Magetan, Jumat (21/11/2025).
Dalam dialognya dengan warga, Indra mendapatkan sejumlah aspirasi. Seperti, permohonan bantuan kendaraan roda 3 untuk angkutan sampah dari Kelompok Swadaya Masyarakat dan pengadaan sumur bor untuk pertanian.
Ada juga permohonan dukungan untuk pemenuhan sarpras bangunan ponpes yang ada di Ngariboyo. Sementara dari kalangan pemuda, permintaan pembangunan lapangan volly.
Menanggapi permintaan ini, Indra mengaku terbuka dan menghormati apa yang disampaikan warga.
” Ya, itu hak masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya. Saya sangat terbuka dan bukan hanya janji janji diwaktu kampanye dulu, maka sekarang saya buktikan bahwa saya hadir kembali kesini untuk mendengarkan apa yang menjadi permintaan mereka. Saya akan mengihtiarkan dan mengupayakan apa yang disampaikan tadi. Tentunya dengan batas kemampuan saya ya, ” jelas legislator dari Partai Demokrat ini.
Selanjutnya, ia akan mengkomunikasikan dengan berbagai pihak, baik pihak eksekutif maupun Sekretariat Dewan yang kebetulan saat ini juga turut hadir, agar tercipta sinergi yang saling menguatkan. Sehingga bisa terealisasi apa yang telah disampaikan konstituennya di Magetan, tambah anggota dewan asal Dapil IX (Pacitan, Trenggalek, Ponorogo, Magetan dan Ngawi).
” Prinsipnya apapun yang diusulkan asal masuk di Kamus Usulan kami, akan kami tindaklanjuti,” tandas anggota Komisi B DPRD Jatim ini.
(Arif_Kanalindonesia)






















