Hari Ini Habieb Rizieq Jalani Sidang di Pengadilan Jakarta Timur

- Editor

Kamis, 27 Mei 2021 - 10:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, KANALINDONESIA.COM: Terdakwa kasus kerumunan di Petamburan, Jakarta Pusat dan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rizieq Shihab, hari ini menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Timur dengan agenda pembacaan putusan, Kamis (27/05/2021).

Sekira pukul 08.35 WIB Rizieq tiba dengan mengendarai mobil tahanan Kejaksaan yang dikawal Patwal Lantas. Di sekitar pengadilan, tampak puluhan aparat telah berjaga. Kawat berduri juga disiapkan di depan pengadilan.

Sementara itu, hingga pukul 09.00 WIB, simpatisan Rizieq tampak sepi di sekitar area pengadilan. Dari pantauan, hanya tampak lima orang simpatisan yang hendak masuk ke pengadilan, namun dihalau oleh aparat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Erwin Kurniawan mengatakan ada sekitar 3.000 personel kepolisian diterjunkan untuk mengamankan jalannya sidang vonis.

Namun demikian, Erwin mengatakan tidak ada pola pengamanan khusus yang dilakukan pihaknya.

“Sekitar 3000-an (personel diterjunkan untuk pengamanan),” kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Erwin Kurniawan saat dikonfirmasi, Rabu (26/5).Dalam perkara kerumunan Petamburan, Jaksa penuntut umum menuntut Rizieq dengan pidana dua tahun penjara dan pencabutan hak untuk bergabung sebagai pengurus organisasi masyarakat.

Ia juga dituntut hukuman penjara 10 bulan dalam kasus kerumunan di Megamendung, Bogor.

Perkara kerumunan di Petamburan dan Megamendung terjadi selang beberapa hari usai Rizieq tiba di Indonesia dari Arab Saudi pada 10 November 2020.

Sumber CNNIndonesia

Berita Terkait

Ketua TKN Aceh Mualem Apresiasi dan Dukung Penuh Capres Prabowo-Gibran
Banjir Aceh Utara Meluas, Sebanyak 4.048 Jiwa Mengungsi
Banjir Aceh Selatan Belum Surut, 251 Warga Bertahan di Pos Pengungsian
Banjir yang Landa 15 Kecamatan di Aceh Tenggara Berangsur Surut
Festival Panen Kopi Gayo: Merawat Kebudayaan sebagaiKekuatan Ketahanan Pangan
longsor Subulussalam, 3 Korban Belum Ditemukan
Gempa Berkekuatan M5,3 Guncang Simeulue Aceh
Ketua DPK Unit TNI AD Kukuhkan DPK  Sub Unit Kodam Iskandar Muda

Berita Terkait

Selasa, 6 Februari 2024 - 17:23 WIB

Ketua TKN Aceh Mualem Apresiasi dan Dukung Penuh Capres Prabowo-Gibran

Kamis, 28 Desember 2023 - 10:34 WIB

Banjir Aceh Utara Meluas, Sebanyak 4.048 Jiwa Mengungsi

Jumat, 24 November 2023 - 17:18 WIB

Banjir Aceh Selatan Belum Surut, 251 Warga Bertahan di Pos Pengungsian

Selasa, 21 November 2023 - 09:48 WIB

Banjir yang Landa 15 Kecamatan di Aceh Tenggara Berangsur Surut

Kamis, 9 November 2023 - 13:06 WIB

Festival Panen Kopi Gayo: Merawat Kebudayaan sebagaiKekuatan Ketahanan Pangan

Minggu, 29 Oktober 2023 - 10:04 WIB

longsor Subulussalam, 3 Korban Belum Ditemukan

Minggu, 24 September 2023 - 14:47 WIB

Gempa Berkekuatan M5,3 Guncang Simeulue Aceh

Kamis, 27 Juli 2023 - 21:47 WIB

Ketua DPK Unit TNI AD Kukuhkan DPK  Sub Unit Kodam Iskandar Muda

KANAL TERKINI