Sagu Lempeng Tidore, Cemilan Berbahan Dasar Umbi Singkong

- Editor

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 21:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIDORE KEPULAUAN, KANALINDONESIA.COM: Umbi singkong banyak diolah menjadi beragam jenis olahan makanan, salah satunya diolah menjadi cemilan sagu lempeng.

Salah satu daerah yang mengolah umbi singkong menjadi cemilan sagu lempeng ada di Kelurahan Jaya Kecamatan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan (Tikep) Provinsi Maluku Utara (Malut).

Proses pemanggangan sagu lempeng menggunakan cetakan (Forna)
Proses pemanggangan sagu lempeng di tungku menggunakan cetakan (Forna)

Sagu lempeng dibuat dari tepung umbi singkong yang dipanggang dalam cetakan batu (terbuat dari tanah liat) bernama forna.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah dibakar, tepung umbi singkong menjadi padat berwarna putih kehitaman, mirip roti bakar, dan berbentuk lempengan.

“Sagu lempeng di daerah Tidore khususnya kami disini, dikenal dengan sebutan hula keta, dan singkong dikenal dengan sebutan daso,” tutur warga yang enggan disebutkan namanya, karena ia beralasan bahwa dirinya bukan ahli bahasa.

Sementara, salah satu pembuat sagu lempeng di Kelurahan Jaya bernama Siti, saat ditemui kanalindonesia.com, Sabtu (15/10/2022) di tempat pembuatan sagu lempeng mengatakan, sudah sangat lama pengolahan umbi singkong menjadi sagu lempeng di Kelurahan Jaya.

“Di Kelurahan Jaya ini banyak yang membuat sagu lempeng termasuk saya, kami buat kalau ada stok umbi singkong, dibuat untuk dijual di pasar Rum, ada yang ambil dari kami untuk di jual di pasar Soa-Sio. Untuk harganya empat lempeng, dibandrol dengan harga Rp.10 ribu 4 lempeng,” ungkapnya.

Siti menjelaskan, umbi singkong terlebih di parut untuk dibuatkan tepung, setelah menjadi tepung maka perlu diayak beberapa kali hingga mendapatkan tepung yang halus.

Saat mendapatkan tepung yang halus, kemudian tepung tersebut diisi ke dalam cetakan (forna) untuk dipanggang sampai masak, warnanya putih kehitam-hitaman seperti roti bakar dan menjadi lempengan cemilan sagu.

Untuk rasa, menurut penuturan warga, bahwa ada beberapa rasa, strowberry, coklat dan rasa lainnya tergantung pesanan.

Salah satu pembuat sagu lempeng di Kelurahan Jaya ini, saat ditemui, Ia hanya membuat sagu lempeng yang rasanya tawar, karena di pasaran sagu dengan rasa tawar yang diminati.

Sagu lempeng ini, enaknya dikonsumsi bersamaan dengan lauk ikan, lalapan disandingkan dengan teh atau kopi.

Bagi yang ingin mencicipi sagu lempeng khas Tidore, bisa langsung datang ke Kelurahan Jaya, atau membelinya di waktu hari pasar, kebanyakan di jual di pasar Rum, hari Kamis dan hari Minggu, dengan harga Rp.10 ribu dapatnya 4 lempeng. (Iswan_KanalIndonesia.com)

Berita Terkait

Rekomendasi Warung Kopi Lesehan Pinggir jalan Khas Ponorogo, Salah Satunya Pernah  Dikunjungi Calon Presiden
Perayaan Ramadan Pertama di MORAZEN Surabaya, Hadirkan Tema “Iftar Delight”-kanalindonesia
Ragam Kuliner Viral Tahun 2023
Kripik Tempe Varora Ponorogo Jaga Kualitas Sejak 5 Tahun Berdiri
Minuman Dingin Tradisional Es Dawet Ayu Jepara Menjadi Favorit di Musim Panas
Kelezatan Soto Kobong Bu Umi yang Menggoda Lidah
Grand Opening Cabang ke-3, Ayam Bakar Mbak Upik Gelar Doa Bersama Puluhan Ananda Yatim Piatu
Dish of Dimsum Jln Gajah Mada Ponorogo, Rasa Lezat Harga Merakyat

Berita Terkait

Minggu, 17 Maret 2024 - 15:52 WIB

Rekomendasi Warung Kopi Lesehan Pinggir jalan Khas Ponorogo, Salah Satunya Pernah  Dikunjungi Calon Presiden

Jumat, 23 Februari 2024 - 02:31 WIB

Perayaan Ramadan Pertama di MORAZEN Surabaya, Hadirkan Tema “Iftar Delight”-kanalindonesia

Sabtu, 16 Desember 2023 - 12:41 WIB

Ragam Kuliner Viral Tahun 2023

Kamis, 14 Desember 2023 - 16:59 WIB

Kripik Tempe Varora Ponorogo Jaga Kualitas Sejak 5 Tahun Berdiri

Jumat, 8 Desember 2023 - 14:16 WIB

Minuman Dingin Tradisional Es Dawet Ayu Jepara Menjadi Favorit di Musim Panas

Jumat, 8 Desember 2023 - 13:16 WIB

Kelezatan Soto Kobong Bu Umi yang Menggoda Lidah

Kamis, 16 November 2023 - 17:50 WIB

Grand Opening Cabang ke-3, Ayam Bakar Mbak Upik Gelar Doa Bersama Puluhan Ananda Yatim Piatu

Selasa, 7 November 2023 - 14:16 WIB

Dish of Dimsum Jln Gajah Mada Ponorogo, Rasa Lezat Harga Merakyat

KANAL TERKINI

KANAL BIROKRASI

Jelang Berbuka, Polres Semarang Bagikan Ratusan Takjil

Jumat, 29 Mar 2024 - 02:48 WIB