Danrem 174 Merauke Cek Rantis Guna Mendukung Pengamanan PON XX

WINARKO 25 Sep 2021 KANAL MILITER
Danrem 174 Merauke Cek Rantis Guna Mendukung Pengamanan PON XX
Danrem 174 Merauke cek Kendaraan taktis

Danrem 174 Merauke cek Kendaraan taktis

MERAUKE, KANALINDONESIA.COM :  Pengecekan kendaraan taktis ( Rantis) yang akan digunakan untuk mendukung pengamanan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX yang akan segera di gelar ini. Hal disampaikan saat Danrem 174 Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko didampingi para Kepala Seksi Korem 174/ Merauke melakukan pemeriksaan kendaraan taktis dan uji coba operasional kendaraan taktis tersebut ke lokasi Venue PON XX dan lokasi pembangunan Rumah Sakit Modular di Merauke, baru baru ini.

Rumah sakit berkapasitas 200 kamar yang dibangun dalam waktu 20 hari dan akan digunakan dalam rangka penanganan Darurat Covid-19 serta mendukung pelaksanaan PON XX di Wilayah Kab. Merauke terletak di Kampung Kamangi, Distrik Tanah Miring, Kab. Merauke, Papua.

Kedatangan Danrem 174 Merauke disambut oleh Dandenkesyah 17.04.03 Merauke Letkol Ckm Hartanto Hadisantoso, S.K.M. beserta Kepala Rumkit TK IV/Merauke Mayor Ckm dr. Beny saat meninjau pembangunan Rumah Sakit Modular.

Disela-sela peninjauannya, Danrem 174/Merauke menyampaikan, apresiasi kepada pihak PT. Pembangunan Perumahan yang telah bekerja siang dan malam, pembangunan mengalami kemajuan yang sangat pesat karena memang dengan alokasi waktu 20 hari harus selesai, tentunya ini hanya bisa dikerjakan oleh tenaga-tenaga yang profesional dan ini baru pertama kali ada di Merauke.

“Saya  bangga atas kemajuan pembangunan Rumah Sakit Modular ini, walaupun bahan material dan peralatan di Merauke sangat terbatas adanya,”kata Danrem.@wn