Bupati Sugiri Resmikan 25 Program Penyediaan Sarpras Ponpes

PONOROGO, KANALINDONESIA.COM: Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko mereamikan 25 program penyediaan sarana dan prasarana sanitasi lembaga pendidikan keagamaan di Pondok Pesantren(Ponpes) Al-Barokah, Kamis (21/10/2021)
Dalam peresmian 25 program penyediaan sarana dan prasarana sanitasi lembaga pendidikan ini selain dihadiri Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko juga dihadiri FORKOPIMDA dan perwakilan dari BBWS.
Bantuan 25 program penyediaan sarana dan prasarana sanitasi lembaga pendidikan ini dikerjakan secara swakelola oleh Pondok Pesantren atau masyarakat sekitar Pondok Pesantren.
Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko saat sambutan mengajak kepada semua elemen untuk memaknai dari esensi Hari Santi Nasional.
“Kepada para Kiai dan semua saja, mari kita memaknai dari esensi hari santri ini, biar kita semua bisa menjadi santri yang baik dan bisa belajar bersama,” ucapnya.
Bantuan 25 program penyediaan sarana dan prasarana sanitasi lembaga pendidikan ini dapat meningkatkan sanitasi di Pondok Pesantren. Karena santriwan dan santriwati merupakan harapan Ponorogo dan merupakan generasi penerus bangsa, sehingga sarana dan prasarana sebagai pendukung proses pembelajaran yang harus terpenuhi dengan baik.
Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko menambahkan, untuk ke depan semoga bantuan seperti ini tidak hanya 25 saja,
“Semoga untuk kedepannya, jumlahnya tidak hanya 25 saja bantuanya. Lebih bagus lagi seluruh Pondok Pesantren se Ponorogo bisa mendapatkan bantuan sarana dan prasarana seperti ini,”pungkasnya.