PAMEKASAN, KANALINDONESIA.COM: Warga Desa Tambung, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Jumat (15 /07/2022), digegerkan dengan adanya penemuan seorang nenek yang tewas di jalan seberang rumahnya. Diduga, sang nenek itu tewas jadi korban rampok, karena semua perhiasan yang dipakainya raib.
Korban tewas bernama sura, (65 th) Warga Desa Tambung, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan.
Mendapat informasi tentang adanya peristiwa, polisi langsung datang ke tempat kejadian perkara dan langsung melakukan olah kejadian perkara untuk mencari barang bukti.
Kapolsek Pademawu, Iptu D Irwanto mengatakan, dari keterangan para saksi dikatakan bahwa nenek sura memang selalu tidur di rumah salah satu saudaranya di seberang jalan rumahnya. Namun menjelang subuh, nenek Sura selalu pulang ke rumahnya untuk melaksanakn ibadah sholat subuh.
Nahas, pada jumat 15 juli 2022 pagi, nenek Sura itu ditemukan sudah tewas di jalan setapak menuju rumahnya dengan kondisi luka di bagian kepalanya, dan perhiasan yang dipakainya dengan nilai total mencapai sekitar 10 juta rupiah itu raib semua.
“Dari beberapa keterangang saksi saksi di lokasi peristiwa menyatakan bahwa benar adanya peristiwa dugaan perampasan dengan kekerasan hingga menewaskan korban seorang nenek atas nama Sura tersebut. Kasus ini sudah kami limpahkan ke Mapolres Pamekasan untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut.” Tegas Iptu D Irwanto kepada awak media, Jumat (15/07/2022).
Usai mealkukan olah TKP dan mengumpukan data-data informasi serta barang bukti, Polisi kemudian langsung mengamankan korban ke Rumah Sakit Slamet Martodirjo untuk dilakukan visum.
Kasus peristiwa ini, hingga saat ini masih dalam penangangan pihak polres pamekasan dalam tahapan proses penyelidikan lebih lanjut.
Sementara dirumah korban, nampak sang anak menangis histeris saat melihat kedatangan jenasah sang ibu yang meninggal secara tragis tersebut.(Nang,Rom,Red).