SIDOARJO,KANALINDONESIA.COM : Kapolda Jatim Irjen pol Imam Sugianto bersama Kapolresta Sidoarjo, Kombes pol Christian Tobing, sambut kedatangan tim bola voli putra dan tim bola putri, usai berlaga memperebutkan juara umum di Kalimantan Barat.
Kedatangan kedua regu yang mengharumkan nama provinsi Jatim itu disambut dengan euforia di terminal kedatangan Bandara Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, pada Minggu (13/10/2024).
Dari kejauhan tim bola voli putra terlihat membawa piala kebanggaan juara 1, piala Kapolri Cup 2024. Satu persatu anggota dikalungi bunga melati oleh Kapolda Jatim, Kapolresta dan PJU yang hadir.
Pelatih tim bola Voli putra Iwan, pihaknya membawa kabar gembira dari GOR Terpadu Ahmad Yani Pontianak, Kalimantan Barat, saat tim bola voli putra Polda Jatim berjuang keras melawan Polda Jawa Barat.
“Alhamdulillah akhirnya kami dan Tim dapat bernafas lega, Tim kebanggaan kita menjadi juara umum piala Kapolri Cup 2024, usai mengalahkan Tim Putra Polda Jawa Barat di laga final, dengan scor 3 -1(30-28, 23-25, 28-26 dan 29-27), ujar Iwan, kepada wartawan saat menggelar konferensi pers di di Bandara Juanda.
Iwan membeberkan keseruan permainan pada saat detik-detik terakhir dalam laga final itu,” Pada set pertama, Tim Voli Putra Polda Jawa Timur meraih poin 30-28, sehingga unggul 1-0 atas Tim Voli Polda Jawa Barat. Namun, pada akhir set kedua Tim Voli Polda Jawa Barat mampu menyamakan kedudukan 1-1, setelah menang 25-23,” lanjutnya.
Pada awal set Ketiga, lanjut Iwan,” tim kita kembali memimpin pertandingan dengan poin unggul 8-5, setelah spike dari pemainnya gagal diantisipasi Tim Voli Polda Jawa Barat. Pada pertengahan set ketiga, Smes yang gagal dari Tim Polda Jatim membuat tim lawan menyamakan kedudukan menjadi 18-18, menyelesaikan set Ketiga, Tim Polda Jawa Timur tampil lebih garang, sehingga mampu memimpin permainan set keempat dengan poin 29 – 27,” tutupnya.
Sedangkan tim bola voli putri Polda Jatim di laga bergengsi piala Kapolri Cup 2024, mampu di sisihkan oleh regu putri Polda Kalimantan Barat.
Sementara pelatih tim bola voli putri, Lardi menyampaikan terimakasih kepada Kapolda Jatim, Kapolresta Sidoarjo, Dirlantas Polda Jatim atas dukungan dan supportnya dan sambutannya,” saya ucapkan terimakasih juga kepada tim yang sudah berjuang mati-matian sampai di akhir, walaupun kita di final mendapatkan runner up, tapi memang luar biasa, perjalanan di final kemarin, karena kita sudah bermain bagus sebetulnya, dari awal, tapi di tengah perjalanan ada musibah, ada beberapa, dua atlet kita yang cidera jadi otomatis ada perubahan rotasi, akhirnya kita mendapat juara 2,” tutup Lardi. (Irwan_kanalindonesia.com)
Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com