Polisi Terus Gelorakan Merah Putih; Sebagai Simbol Lawan Pandemi, Ajak Ojol Hingga Pengguna Jalan

KICOM 03 Agu 2021 KANAL JATIM
Polisi Terus Gelorakan Merah Putih; Sebagai Simbol Lawan Pandemi, Ajak Ojol Hingga Pengguna Jalan

JOMBANG, KANALINDONESIA.COM – Gelora merah putih terus digaungkan di Kabupaten Jombang. Sebagai tanduk semangat melawan pandemi covid-19 di kota santri. Kali ini, para ojek online (Ojol) dan pengguna jalan diajak mengibarkan bendera merah putih sebagai simbol perang melawan pandemi.

Aksi ajakan pengibaran bendera merah putih ini dilakukan oleh Polres Jombang di taman Bundaran Ringin Contong, Senin (02/8) kemarin sore. Para ojol yang mangkal di lokasi diberikan bendera merah putih oleh Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho.

Tidak berhenti di situ, sejumlah pengguna jalan di lokasi juga dibagikan bendera merah putih. Kegiatan tersebut tentunya dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan secara ketat.

Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho mengatakan bendera merah putih yang diberikan tersebut, sebagai upaya membangkitkan semangat masyarakat dalam memerangi pandemi covid-19 di momen Hari Kemerdekaan RI ke-76.

Bendera merah putih ini melambangkan perjuangan. Saat ini angka covid-19 di Indonesia masih tinggi, makanya di hari kemerdekaan ini merah putih sebagai penanda kita melawan pandemi covid-19,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Kapolres juga membagikan paket sembako berupa beras 5 kg dan sejumlah makanan ringan dan vitamin ke para PKL di sekitar taman Ringin Contong. Ia juga mensosialisasikan ke masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan untuk melawan pandemi covid-19.

Ini harapannya agar masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan. Supaya angka covid-19 dan angka kematian di Jombang bisa turun,” pungkasnya.