Dikotomi Capres Sipil dengan Militer, Ketum KSPI: Ganjar Dianggap Lebih Tepat Jadi Penerus Jokowi

- Editor

Rabu, 12 Juli 2023 - 19:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum Komite Suara Perempuan Indonesia (KSPI), Nova Rumondor

Ketua Umum Komite Suara Perempuan Indonesia (KSPI), Nova Rumondor

JAKARTA, KANALINDONESIA.COM: Dikotomi kandidat calon presiden dari Sipil dan Militer kembali menjadi polemik diskusi di masyarakat yang membahas siapa yang paling tepat memimpin Indonesia 2024-2029 ke depan.

Melihat fenomena tersebut, Ketua Umum Komite Suara Perempuan Indonesia (Ketum KSPI), Nova Rumondor ketika dihubungi memberikan pendapatnya, kalau dari perspektif Perempuan, maka jika dilihat dari hasil survey tingkat kepercayaan publik kepada Presiden Jokowi yang berlatar belakang pemimpin Sipil yaitu antara 70-90%.

Ini dapat menggambarkan ternyata supremasi Presiden dari Sipil lebih dirasa membawa kemaslahatan dan kesejahteraan menurut masyarakat dibandingkan dari Presiden dari latar belakang Militer.

“Secara objektif kita bisa merujuk kepada fakta sejarah kepemimpinan militer di masa Orde Baru berakhir dengan keterpurukan ekonomi dan kerusuhan 1998-1999,” jelasnya. Rabu, (12/7/2023)

Sementara di zaman SBY, lanjut Nova, pada akhir pemerintahannya disebut para politisi sebagai negara yang autopilot seperti ngak ada pemimpinnya atau pengendalinya kata para politisi.

“Bandingkanlah kesuksesan Jokowi sebagai Presiden dari Sipil sebagaimana hasil survey tersebut, ini yang membuat masyarakat terlebih pemilih perempuan lebih cenderung menginginkan penerusnya juga dari kandidat Sipil, dan figur tersebut ada pada Ganjar Pranowo,” imbuhnya.

Selanjutnya menurut Nova, lagi pula masyarakat Indonesia dikenal sebagai masyarakat yang cinta damai, jadi tidak menginginkan Capres yang semangat berperang apalagi diberi imaginasi seolah-olah akan ada perang global, sebab seandainya terjadi perang global maka menurut Alinea ke Empat Pembukaan UUD 1945 pada alinea empat yang berbunyi, “Indonesia turut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial”.

“Jadi Indonesia bukan malah ikut-ikutan berperang, karena alasan itulah Civil Society menginginkan keberhasilan Jokowi sebagai Presiden dari sipil ternyata lebih ditunggu masyarakat diteruskan oleh Ganjar Pranowo sebagai figur sipil yang cocok membawa missi Jokowi tersebut,” tutup Nova. (ari)

Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com

Berita Terkait

KPU Ponorogo Serahkan SK Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih dalam Pilkada Serentak 2024
KPU Tetapkan Khofifah-Emil Sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim Terpilih
Tok ! MK Tolak Gugatan Risma – Gus Hans, Khofifah – Emil: Ayo Bersatu Bangun Jatim !
Tuduhan Mobilisasi Ketua RT dalam Pilbup Ponorogo Tak Terbukti
KPU Ponorogo Tegaskan Telah Memverifikasi Ijazah Semua Paslon
Hadiri Konsolidasi DPC Demokrat Pamekasan, Emil Dardak: Kami Akan Sepenuh Hati Untuk Mensukseskan Kemenangan Karisma
Permohonan Sengketa Pilkada Diterima MK Tembus Angka 200
Pilkada Deli Serdang di Tengah Bencana, Nashril Haq Lubis Ajukan Permohonan ke MK

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 19:40 WIB

KPU Ponorogo Serahkan SK Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih dalam Pilkada Serentak 2024

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:09 WIB

KPU Tetapkan Khofifah-Emil Sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim Terpilih

Rabu, 5 Februari 2025 - 09:44 WIB

Tok ! MK Tolak Gugatan Risma – Gus Hans, Khofifah – Emil: Ayo Bersatu Bangun Jatim !

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:46 WIB

Tuduhan Mobilisasi Ketua RT dalam Pilbup Ponorogo Tak Terbukti

Senin, 20 Januari 2025 - 22:38 WIB

KPU Ponorogo Tegaskan Telah Memverifikasi Ijazah Semua Paslon

Sabtu, 28 Desember 2024 - 12:17 WIB

Hadiri Konsolidasi DPC Demokrat Pamekasan, Emil Dardak: Kami Akan Sepenuh Hati Untuk Mensukseskan Kemenangan Karisma

Selasa, 10 Desember 2024 - 16:14 WIB

Permohonan Sengketa Pilkada Diterima MK Tembus Angka 200

Selasa, 10 Desember 2024 - 16:06 WIB

Pilkada Deli Serdang di Tengah Bencana, Nashril Haq Lubis Ajukan Permohonan ke MK

KANAL TERKINI

KANAL NASIONAL

BMKG: Waspada Potensi Bencana Hidrometeorologi 8-9 Februari

Sabtu, 8 Feb 2025 - 12:08 WIB

KANAL NASIONAL

Ketua Umum SMSI Temui Mensos Bahas Sinergi dalam Peringatan HPN 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 10:35 WIB