Pj Gubernur Sugito: Soal Pilihan Itu Hak, yang Penting Jaga Kerukunan

- Editor

Selasa, 26 November 2024 - 21:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 75

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 75

MERAWANG, KANALINDONESIA.COM: Setelah melakukan pemantauan pembangunan Tempat Pemungutan Suara (TPS) 005 di Kelurahan Bukit Besar, Kecamatan Girimaya, Pangkalpinang, Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan  Bangka Belitung (Kep. Babel) Sugito, juga mengunjungi TPS 001 PDAM Merawang, Selasa (26/11/2024). 

Kunjungan terhadap sampling kesiapan dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, pada 27 November 2024, besok, masih dilakukan Pj. Gubernur bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kep. Babel, dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kep. Babel.

Pada pemantauan secara langsung tersebut, Pj. Gubernur Sugito melihat kesiapan para panitia dalam mempersiapkan perhelatan pesta demokrasi lima tahunan. Ia pun mendapati persiapan yang maksimal ditunjukkan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

“Berdasarkan sampling yang kita kunjungi, semuanya dalam kondisi siap. Mudah-mudahan semuanya juga siap, dan kita semua bahu-membahu menyukseskan (Pilkada) ini,” ujar Pj Gubernur Sugito usai peninjauan.

Persiapan yang baik oleh KPPS ini, mendorong Pj Gubernur Sugito mengimbau masyarakat Desa Merawang dan sekitar, maupun masyarakat Kep. Babel secara luas untuk turut menyempurnakan perhelatan ini, dengan memenuhi hak suaranya pada hari pencoblosan, seraya tetap menjaga ketertiban.

“Persoalan pilihan silakan, masing-masing punya hak pribadi, tetapi yang penting harus dijaga kerukunan, dan kita mengharapkan agar semua bisa berjalan dengan lancar. Untuk anggota KPPS jaga kesehatan, pedomani aturannya, dan jaga kekompakan seluruh elemen,” katanya.

Sementara itu, Kapolda Kep. Babel Irjen Pol Hendro Pandowo mengimbau jajarannya bersama unsur TNI, serta keamanan lainnya maupun pemerintah desa, untuk dapat menjalin komunikasi yang baik, sehingga menjamin keamanan sepanjang gelaran Pilkada.

“Kami sudah mengerahkan anggota untuk mengamankan 2.187 TPS bersama TNI. Kami mengimbau anggota untuk berdoa, jaga netralitas, koordinasi dengan unsur TNI, dan anggota PPS. Terus mengawal, dan mengamankan dari datang sampai pergeseran kotak suara,” katanya.(Tim)

Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com

Berita Terkait

Pj Gubernur Sugito Upayakan Transformasi Penguatan Pertumbuhan Ekonomi Babel
Pj Gubernur Sugito Kawal Masalah Penyekapan Ibu dan Anak di Bakam
Pj Gubernur Sugito Paparkan Capaian Kinerja Triwulan I Pimpin Kep Babel
Pastikan TPS dan Logistik Aman, Pj Gubernur Sugito: Babel Siap Gelar Pilkada
Maknai HUT ke-24 Provinsi Kepulauan Babel, Pj Gubernur Sugito Berkomitmen Membangun Babel Lebih Baik
Pj Gubernur Sugito: UU Pemajuan Kebudayaan Menjadi Motor Penggerak Ekonomi Masyarakat
Eksekutif dan Legislatif Babel Bahas Rancangan KUA-PPAS 2025
Kanwil Kemenkumham Babel Raih Penghargaan Pemenuhan Hak Jam Belajar

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 08:41 WIB

Pj Gubernur Sugito Upayakan Transformasi Penguatan Pertumbuhan Ekonomi Babel

Minggu, 8 Desember 2024 - 06:40 WIB

Pj Gubernur Sugito Kawal Masalah Penyekapan Ibu dan Anak di Bakam

Jumat, 6 Desember 2024 - 16:03 WIB

Pj Gubernur Sugito Paparkan Capaian Kinerja Triwulan I Pimpin Kep Babel

Selasa, 26 November 2024 - 21:19 WIB

Pj Gubernur Sugito: Soal Pilihan Itu Hak, yang Penting Jaga Kerukunan

Selasa, 26 November 2024 - 18:42 WIB

Pastikan TPS dan Logistik Aman, Pj Gubernur Sugito: Babel Siap Gelar Pilkada

Jumat, 22 November 2024 - 02:58 WIB

Maknai HUT ke-24 Provinsi Kepulauan Babel, Pj Gubernur Sugito Berkomitmen Membangun Babel Lebih Baik

Senin, 18 November 2024 - 15:51 WIB

Pj Gubernur Sugito: UU Pemajuan Kebudayaan Menjadi Motor Penggerak Ekonomi Masyarakat

Jumat, 8 November 2024 - 17:47 WIB

Eksekutif dan Legislatif Babel Bahas Rancangan KUA-PPAS 2025

KANAL TERKINI

KANAL MILITER

Kasad Ingatkan Prajurit untuk Konsisten dan Fokus pada Pengabdian

Sabtu, 8 Feb 2025 - 22:22 WIB