SUBANG, KANALINDONESIA.COM – Smartfren kembali menunjukkan komitmennya melalui rangkaian kegiatan “Gerakan 100% untuk Indonesia.”
Kali ini, Festival Rakyat Subang digelar di Landasan Udara Suryadarma, Kabupaten Subang, Jawa Barat, untuk mendukung pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta melestarikan budaya lokal.
Edy Maelo, Regional Head West Java Smartfren, menyampaikan bahwa acara ini tidak hanya menghadirkan hiburan, tetapi juga memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.
“Kami berharap acara ini jadi ajang bagi para pelanggan menikmati koneksi internet terbaik Smartfren di Subang. Selain itu, kami juga mengajak pelaku kesenian setempat dan berbagai usaha lokal untuk menampilkan karya terbaik mereka,” ujar Edy dalam keterangan resminya pada Senin (13/1/2025).
Ia menambahkan bahwa acara ini selaras dengan filosofi bisnis Smartfren, yaitu Panca Garda, khususnya Garda Pertumbuhan dan Garda Budaya, yang menjadi panduan dalam memberikan dampak sosial bagi masyarakat.
Festival ini menghadirkan berbagai aktivitas menarik untuk seluruh keluarga, seperti zumba, pertunjukan kesenian lokal Sisingaan, dan kompetisi tari tradisional Indonesia oleh para pelajar.
Festival Band Antar Pelajar Lokal juga menjadi sorotan dengan penampilan bakat-bakat muda terbaik dari Subang.
Musisi lokal ternama, Guyon Waton dan RKI, turut memeriahkan acara dengan musik koplo yang sedang populer. Seluruh pengunjung dapat menikmati hiburan sekaligus membagikan momen seru mereka melalui jaringan internet Smartfren yang stabil dan andal.
Sebagai bentuk apresiasi, setiap pembeli tiket acara ini mendapatkan kartu perdana Smartfren Kuota 3 GB dengan bonus khusus pelanggan baru senilai 5 GB.
Melalui Festival Rakyat Subang, Smartfren memberikan panggung bagi UMKM lokal untuk memamerkan produk unggulan mereka.
Dukungan ini menjadi bagian dari upaya Smartfren dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat serta melestarikan budaya lokal melalui berbagai kegiatan yang melibatkan seni dan tradisi daerah.
“Kami ingin acara ini menjadi tujuan akhir pekan yang seru bagi keluarga sekaligus menjadi momentum untuk menguatkan semangat kolaborasi antara Smartfren, pelaku usaha, dan komunitas budaya,” pungkasnya.
Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com