Sebanyak 41.525 Tiket Reguler Telah Terjual di Daop 7, KAI Buka Pemesanan Tiket Tambahan Lebaran

- Editor

Kamis, 7 Maret 2024 - 19:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN, KANALINDONESIA.COM: Berdasarkan pantauan data pemesanan tiket KA reguler keberangkatan Daop 7 Madiun, pada Kamis (7/3/2024) pukul 12.00 WIB untuk keberangkatan KA Jarak Jauh yang terjual pada periode H-10 (31 Maret) s.d H10 (21 April) adalah sebanyak 41.525 tiket atau 61 % dari total tiket yang disediakan sebanyak 67.980 tiket pada periode tersebut. Dari jumlah tiket yang terjual tersebut sebanyak 24.536 berangkat dari wilayah Daop 7 Madiun.

“Jumlah tiket yang terjual ini akan terus meningkat karena penjualan masih berlangsung,” jelas Manager Humas PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun, Kuswardojo.

KA-KA favorit untuk periode Angkutan Lebaran dari Daop 7 Madiun antara lain KA Kahuripan relasi Kiaracondong – Blitar (PP), KA Brantas relasi Pasarsenen – Blitar (PP).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk memenuhi kebutuhan pengguna jasa PT Kereta Api Indonesia (Persero), terhitung mulai (6/3/2024) KAI telah membuka pemesanan tiket kereta api tambahan lebaran yang dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya. Adapun loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api.

Manager Humas, Kuswardojo mengatakan, untuk area Daop 7 Madiun dijalankan Kereta api Brantas Tambahan (kelas bisnis dan ekonomi) relasi Blitar – Pasarsenen dengan kapasitas 256 tempat duduk kelas bisnis dan 318 kelas ekonomi.

Kereta api Brantas Tambahan akan beroperasi dari tanggal 31 Maret 2024 – 21 April 2024, sehingga kapasitas tempat duduk kereta api keberangkatan dari Daop 7 Madiun selama periode angkutan lebaran tahun 2024 meningkat dari 2.516 tempat duduk per hari menjadi 3.090 tempat duduk per hari.

Selain itu Kemenhub tahun ini juga membuka layanan angkutan mudik motor gratis (motis) lintas Selatan dari Daop 7 Madiun dengan relasi Madiun – Kiaracondong – Jakarta Gudang. Masyarakat sudah dapat melakukan pendaftaran untuk mengikuti program MOTIS 2024 mulai 4 Maret hingga 18 April 2024 melalui laman mudikgratis.dephub.go.id.

“KAI menambah beberapa perjalanan di berbagai rute dan kelas untuk mengakomodir tingginya minat masyarakat menggunakan kereta api pada momen Lebaran. Hadirnya KA-KA Tambahan ini menunjukkan kesiapan KAI dalam menyediakan sarana transportasi bagi pelanggan yang ingin melakukan perjalanan di masa Lebaran, serta mewujudkan komitmen KAI untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” kata Kuswardojo.

Kuswardojo menambahkan masyarakat juga dapat memanfaatkan kereta api tambahan yang melintas di Daop 7 Madiun. Perjalanan KA tambahan yang melintasi Daop 7 Madiun diantaranya KA Gajayana Tambahan relasi Malang-Gambir PP, KA Pasundan Tambahan relasi Surabaya Gubeng-Kiaracondong PP, KA Malioboro Ekspres relasi Malang Purwokerto PP, Sancaka relasi Yogyakarta – Surabaya Gubeng, yang singgah di Stasiun Madiun, Nganjuk, Kertosono, Kediri, Tulungagung, dan Jombang.

Kedepan, KAI akan membuka KA-KA Tambahan Lebaran lainnya secara bertahap. Untuk informasi lebih lanjut terkait KA Tambahan dan penjualan tiket pada masa Angkutan Lebaran, masyarakat dapat menghubungi Customer Service di stasiun serta Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email [email protected], atau media sosial KAI121.

Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com

Berita Terkait

Jelang Libur Maulid Nabi, Okupansi KA Daop 7 meningkat
Diduga Jual Satwa Illegal, Direktur Madiun Umbul Square Diperiksa Polisi, BKSDA Segera Dipanggil
Kejati Jatim Periksa PT. INKA, Terkait Dugaan Mega Korupsi Ekspor Kereta ke Kongo
PT KAI Daop 7 Berikan Bantuan Rp108 Juta untuk Renovasi dan Pembangunan Fasilitas Sosial di Ngawi, Madiun, dan Magetan
Tunjukkan Kinerja Positif di Agustus, KAI DAOP 7 Madiun: Peningkatan Penumpang dan Ketepatan Waktu
KAI Daop 7 Madiun Dukung Penyelenggaraan ARCEOs Conference ke-44 di Indonesia
PT KAI Daop 7 Madiun Sterilisasi dan Pelestarian Bangunan Stasiun Pagotan
KAI Daop 7 Madiun Berikan Diskon 10% di Acara “Merah Putih with Suncity Festival 2024

Berita Terkait

Sabtu, 14 September 2024 - 07:49 WIB

Jelang Libur Maulid Nabi, Okupansi KA Daop 7 meningkat

Jumat, 13 September 2024 - 20:47 WIB

Diduga Jual Satwa Illegal, Direktur Madiun Umbul Square Diperiksa Polisi, BKSDA Segera Dipanggil

Jumat, 13 September 2024 - 19:45 WIB

Kejati Jatim Periksa PT. INKA, Terkait Dugaan Mega Korupsi Ekspor Kereta ke Kongo

Rabu, 11 September 2024 - 18:45 WIB

PT KAI Daop 7 Berikan Bantuan Rp108 Juta untuk Renovasi dan Pembangunan Fasilitas Sosial di Ngawi, Madiun, dan Magetan

Jumat, 6 September 2024 - 14:12 WIB

Tunjukkan Kinerja Positif di Agustus, KAI DAOP 7 Madiun: Peningkatan Penumpang dan Ketepatan Waktu

Senin, 2 September 2024 - 19:10 WIB

KAI Daop 7 Madiun Dukung Penyelenggaraan ARCEOs Conference ke-44 di Indonesia

Jumat, 23 Agustus 2024 - 17:26 WIB

PT KAI Daop 7 Madiun Sterilisasi dan Pelestarian Bangunan Stasiun Pagotan

Jumat, 23 Agustus 2024 - 11:50 WIB

KAI Daop 7 Madiun Berikan Diskon 10% di Acara “Merah Putih with Suncity Festival 2024

KANAL TERKINI

KANAL PONOROGO

KPU Ponorogo Buka 10.633 Lowongan Petugas KPPS Pilkada 2024

Senin, 16 Sep 2024 - 14:50 WIB

Pengurus Projo Jombang saat bertemu salah satu Cabup.(Elok Apriyanto)

KANAL JOMBANG

Pilkada Jombang, PROJO Resmi Dukung Pasangan Warsubi-Salman

Senin, 16 Sep 2024 - 14:31 WIB