Hendak Belok, Becak Motor di Ponorogo Diseruduk Truk sampai Hancur dan Cium Roda Dua hingga Pingsan

- Editor

Senin, 26 Agustus 2024 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PONOROGO, KANALINDONESIA.COM: Sebuah kecelakaan lalu lintas di Ponorogo melibatkan becak motor, motor scoopy, dan sebuah Truk di depan Kantor Desa Wonoketro Kecamatan Jetis, senin (26/8/2024) pagi.

Diketahui, Becak motor yang dikendarai Kabul (60) warga Jetis tengah melaju dengan kecepatan rendah menyusuri jalan Jurusan Ponorogo-Trenggalek.

Tiba-tiba, ada sebuah truk menyeruduk Kabul dari arah belakang bernopol AE 8738 NH yang dikemudian warga Magetan. Usai menyeruduk, truk tersebut melanjutkan peristiwa dengan menyambar motor Scoopy bernopol AE 3520 SAO yang dikendarai Siti (45) warga Balong hingga tak sadarkan diri.

AKP Marjono, Kapolsek Jetis menuturkan kondisi kendaraan yang ditabrak truk tersebut mengalami kerusakan cukup parah.

“Kerusakan di becak motor cukup parah, rangka bengkok semua, bodi yang bagian depan untuk penumpang juga sudah tidak bisa dipakai lagi. Untuk motor scoopy kondisi hampir sama, bodi, kap lampu sudah pecah,”ucapnya.

Selain itu, kronologi yang didapat dari saksi mata menunjukan bahwa kejadian tersebut melibatkan 3 kendaraan.

“Dari keterangan saksi, Becak motor mau belok kanan, otomatis kecepatanya dikurangi. Dari belakang ditubruk truk dan terpelanting, karena truk yang sudah hilang kendali dan keluar jalur, motor scoopy yang melaju dari arah berlawanan ikut jadi korban,”paparnya.

Baca Juga :  Empat Atlet Asal Ponorogo Wakili Jatim di PON XXI

Dia melanjutkan bahwa korban sudah dalam penanganan medis, baik yang luka ringan maupun berat.

“Sudah kami bawa ke fasilitas kesehatan, Pengendara scoopy alami luka berat, di TKP sueah tak sadarkan diri. Sedangkan pengendara becak motor alami luka ringan,”lanjutnya.

Kendati demikian, Dia menggarisbawahi dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa.

“Saudari Siti sudah dalam penanganan, kondisinya stabil, jadi tidak ada korban jiwa. Yang ada kerugian materiil saja,”pungkasnya. (Imam_kanalindonesia.com)

Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com

Berita Terkait

Dua Kandang Milik Warga Sawoo Ponorogo Ludes Terbakar
Perkemahan Ceria Pandu Athfal SD/MI Muhammadiyah se-Karesidenan Madiun Berlangsung Penuh Antusias
Hadiri Rakor MPC PP, Bupati Sugiri Ajak Majukan Ponorogo dengan Semangat Pancasila sebagai Landasan Utama
Empat Atlet Asal Ponorogo Wakili Jatim di PON XXI
Kekeringan Masih Belum Beranjak dari Ponorogo, Sepuluh Desa Langka Air
Bupati Sugiri Sancoko Menghadiri Tasyakuran HUT PEPABRI
Bupati Sugiri Lepas 150 Jamaah Umroh dari Pondok Pesantren Al Barokah Ponorogo
Kata Ahli Soal Cara Kerja LEWS Alat Pemantau Pergerakan Tanah yang Dipasang di Ponorogo

Berita Terkait

Jumat, 13 September 2024 - 23:07 WIB

Dua Kandang Milik Warga Sawoo Ponorogo Ludes Terbakar

Jumat, 13 September 2024 - 18:54 WIB

Perkemahan Ceria Pandu Athfal SD/MI Muhammadiyah se-Karesidenan Madiun Berlangsung Penuh Antusias

Jumat, 13 September 2024 - 18:09 WIB

Hadiri Rakor MPC PP, Bupati Sugiri Ajak Majukan Ponorogo dengan Semangat Pancasila sebagai Landasan Utama

Jumat, 13 September 2024 - 09:33 WIB

Empat Atlet Asal Ponorogo Wakili Jatim di PON XXI

Jumat, 13 September 2024 - 07:57 WIB

Kekeringan Masih Belum Beranjak dari Ponorogo, Sepuluh Desa Langka Air

Kamis, 12 September 2024 - 19:38 WIB

Bupati Sugiri Sancoko Menghadiri Tasyakuran HUT PEPABRI

Kamis, 12 September 2024 - 15:55 WIB

Bupati Sugiri Lepas 150 Jamaah Umroh dari Pondok Pesantren Al Barokah Ponorogo

Rabu, 11 September 2024 - 16:09 WIB

Kata Ahli Soal Cara Kerja LEWS Alat Pemantau Pergerakan Tanah yang Dipasang di Ponorogo

KANAL TERKINI

KANAL PONOROGO

Dua Kandang Milik Warga Sawoo Ponorogo Ludes Terbakar

Jumat, 13 Sep 2024 - 23:07 WIB

KANAL BANYUWANGI

Risma Blusukan Temui UMKM Lokal Banyuwangi, Beli Udeng Khas Tanah Oseng

Jumat, 13 Sep 2024 - 22:19 WIB