EBY Gelar Vaksinasi Serentak di 5 Kabupaten

EBY Gelar Vaksinasi Serentak di 5 Kabupaten

MAGETAN, KANALINDONESIA.COM: Edhie Baskoro Yudhoyono atau EBY, anggota DPR RI dari Partai Demokrat menggelar vaksinasi gratis, di 5 kabupaten yakni Magetan, Ngawi, Ponorogo, Pacitan dan Trenggalek, Sabtu(04/09/2021).

Ada 5000 dosis vaksin yang diberikan untuk masyarakat 5 kabupaten tersebut.

Di Magetan, vaksinasi dilaksanakan di kantor DPC Partai Demokrat. Bekerjasama dengan Dinkes Magetan. Terlihat hadir, pengurus DPC dan PAC, pengurus dan korcam Griya EBY Magetan, anggota Fraksi PD DPRD Magetan. Serta Bupati Magetan, Suprawoto.

Ibas, sapaan EBY memantau langsung pelaksanaan acara vaksin melalui virtual zoom. Ibas mengatakan, pihaknya saat ini memang turut serta berpartsipasi dalam rangka menciptakan herd imunity bagi masyarakat.

Vaksinasi ini diharapkan mampu membuat masyarakat tetap sehat saat pandemi kali ini.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab, Dinas Kesehatan dan seluruh nakes yang telah bekerja keras menangani pandemi covid 19.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras dalam menangani pandemi covid ini,” ujarnya melalui virtual zoom.

Korkab EBY Magetan, Marfuat menerangkan, vaksinasi gratis ini diberikan sebagai bentuk kepedulian mas Ibas kepada masyarakat saat pandemi ini. Khususnya masyarakat yang ada di dapil 7 Jatim ini.

“ Ini sebagai bentuk kepedulian mas Ibas. Mudah mudahan masyarakat segera mendapatkan herd imunity”, katanya.(Arif_Kanalindonesia.com)