Gubernur Jatim Khafifah Tinjau Vaksinasi Pelajar di Ponorogo

PONOROGO, KANALINDONESIA.COM: Gubernur Jawa Timur Khafifah Indar Parawansa didampingi Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Wakil Bupati Lisdyarita melakukan peninjauan vaksinasi pelajar di sejumlah sekolah tingkat atas, Sabtu (04/09/2021).
Rombongan Gubernur Jawa Timur Khafifah Indar Parawansa dan Forkopimda Ponorogo diantaranya mengunjungi MAN 2, SMA N 1, dan SMK N 1 Jenangan guna meninjau pelaksanaan vaksinasi pelajar di Ponorogo.
Khafifah mengatakan, Kabupaten Ponorogo belum bisa melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka(PTM) dikarenakan Kabupaten Ponorogo masih berada pada level 4, dan jika status sudah Ponorogo turun dari level 4 ke level 3 maka Pembelajaran Tatap Muka (PTM) akan segera dilaksanakaan dengan catatan wajib menerapkan prokes covid 19.
Untuk diketahui, dalam pelaksanaan vaksinasi pelajar hari ini, sudah mencapai sejumlah 10 ribu pelajar. Sedangkan target vaksin kepada pelajar di Ponorogo adalah 15 ribu pelajar hingga batas akhir tanggal 7 September 2021 mendatang.
Sementara itu, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur sejauh ini juga menyiapkan aplikasi bagi yang belajar vertual yakni Jatim Cerdas Ruang Belajar.
“Diharapkan dengan adanya aplikasi ini, akan bisa membantu dan menunjang sekolah-sekolah untuk proses belajar bagi anak didiknya,”ucap Gubernur Jatim Khafifah Indar Parawansa kepada awak media, Sabtu(04/09/2021).
Lebih lanjut dikatakan Khafifah,” saat ini masih ada sejumlah kabupaten yang belum bisa melaksanakan PTM, karena masih berada di level 4, sedangkan mayoritas kabupaten kota di Jawa Timur sudah melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka mengingat kondisinya sudah ppkm level 3,” pungkasnya.