Serukan Pilkada Damai, Komonitas Trotoar Arek Lancor Pamekasan Gelar Dzikir, Sholawat Dan Doa Bersama

- Editor

Kamis, 21 November 2024 - 22:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN,KANALINDONESIA.COM: Jelang pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Komunitas Trotoar Arek Lancor Pamekasan, Kamis malam 21 November 2024, serukan Pemilu Damai dengan cara menggelar kegiatan Dzikir, Sholawat, dan Doa Bersama.

Kegiatan Dzikir, Sholawat, dan Doa Bersama untuk pemilu damai yang dilaksanakan Alun-Alun Arek Lancor Pamekasan tersebut, berlangsung khidmat yang dipandu langsung oleh Bapak Zaini Wer Wer, Presiden NGO yang dikenal luas sebagai sosok peduli perdamaian dan kebersamaan.

Khitmadnya kegiatan tersebut, menghadirkan figur penceramah utama, KH. Idris Hamid, Pengasuh Ponpes Nasrul Ulum Bagandan, Kecamatan Kota Pamekasan, yang dikenal sebagai seorang ulama kharismatik dalam memberikan tausiyah pesan moral kemanusiaan.

KH. Idris Hamid, dalam sambutan pidato tausiyahnya mengajak semua elemen masyarakat Pamekasan agar senantiasa menjaga kerukunan antar sesama meski berbeda pilihan.

Ia juga berharap, pelaksanaan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar, damai, dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi serta ukhuwah Islamiyah.

“Semoga Pilkada ini menjadi momen yang mendekatkan hati masyarakat, bukan memecah belah. Mari kita semua menjaga persatuan dan mengedepankan akhlakul karimah,” kata KH. Idris Hamid, Pengasuh Ponpes Nasrul Ulum Bagandan, Kecamatan Kota Pamekasan di sela-sela tausiyahnya. Kamis malam, (21/11/2024).

Tak hanya menggelar kegiatan Dzikir, Sholawat, dan Doa Bersama untuk pemilu damai. Komonitas Trotoar Arek Lancor Pamekasan juga mengisi kegiatan tersebut dengan serangkaian acara pemberian santunan kepada sejumlah anak yatim.

Usai kegiatan pemberian santunan kepada anak yatim, Komonitas Trotoar Arek Lancor Pamekasan yang dipandu oleh KH. Idris Hamid kemudian melantunkan sholawat bersama-sama yang menggema dan mengundang suasana kedamaian di hati para peserta yang hadir. Sementara itu,

Sementara itu, kegiatan Dzikir bersama menjadi puncak acara, memohon kepada Allah SWT agar memberikan keberkahan kepada daerah ini dan memudahkan segala urusan bangsa, khususnya dalam Pilkada mendatang.

Di kegiatan tersebut, Komunitas Trotoar Arek Lancor Pamekasan mengajak seluruh elemen masyarakat Pamekasan agar selalu menjaga situasi yang kondusif dan saling menghormati perbedaan. Mereka berharap acara ini menjadi langkah awal dalam membangun kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kedamaian dalam setiap proses demokrasi.

Kegiatan acara yang berlangsung dengan penuh kehangatan ini diakhiri dengan doa bersama, yang dipimpin langsung oleh KH. Ilyasa dari kemenag Pamekasan dengan harapan besar agar Pilkada dapat membawa kebaikan bagi seluruh masyarakat.(Ng/Str/Red)

Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com

Berita Terkait

Pekan 12 Liga 1 : Arema FC Gulung Persita Tangerang 3 – 0
Pangkoops Udara I Saksikan Secara Virtual Manuver Lapangan dan Fire Power Demo (FPD) Latihan AYU 2024
Kejari Ponorogo Titipkan 7 Bis Sitaan di Gudang Kejati Jatim dari Kasus Dugaan Korupsi dana BOS SMK PGRI 2
Rekapitulasi Pilkada Ponorogo Tingkat Kabupaten, Rilis Raih 54,24 %, Unggul di 13 Kecamatan
Ganja 1,5 Kwintal Lebih Dibongkar Polresta Malang Kota, Terindikasi Jaringan Antar Provinsi
Partisipasi Masyarakat di Pilkada 2024 Meningkat Hingga 72 Persen
Mahasiswi UTM Bangkalan Diduga Dihamili Pacar, Dibunuh dan Dibakar
Hasil Akhir KPU Magetan, Paslon Nanik Suyatni Peroleh Suara Terbanyak

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 21:20 WIB

Pekan 12 Liga 1 : Arema FC Gulung Persita Tangerang 3 – 0

Selasa, 3 Desember 2024 - 21:16 WIB

Pangkoops Udara I Saksikan Secara Virtual Manuver Lapangan dan Fire Power Demo (FPD) Latihan AYU 2024

Selasa, 3 Desember 2024 - 21:16 WIB

Kejari Ponorogo Titipkan 7 Bis Sitaan di Gudang Kejati Jatim dari Kasus Dugaan Korupsi dana BOS SMK PGRI 2

Selasa, 3 Desember 2024 - 20:07 WIB

Rekapitulasi Pilkada Ponorogo Tingkat Kabupaten, Rilis Raih 54,24 %, Unggul di 13 Kecamatan

Selasa, 3 Desember 2024 - 19:46 WIB

Ganja 1,5 Kwintal Lebih Dibongkar Polresta Malang Kota, Terindikasi Jaringan Antar Provinsi

Selasa, 3 Desember 2024 - 18:06 WIB

Mahasiswi UTM Bangkalan Diduga Dihamili Pacar, Dibunuh dan Dibakar

Selasa, 3 Desember 2024 - 16:22 WIB

Hasil Akhir KPU Magetan, Paslon Nanik Suyatni Peroleh Suara Terbanyak

Selasa, 3 Desember 2024 - 14:48 WIB

Peduli Disabilitas, Ngalup.co Gencarkan Inklusi Berkarya Bagi Disabilitas

KANAL TERKINI

KANAL BLITAR

Pekan 12 Liga 1 : Arema FC Gulung Persita Tangerang 3 – 0

Selasa, 3 Des 2024 - 21:20 WIB

https://yogeshwariscience.org/ https://mataerdigital.com/ https://skywalker.link/ https://surgicalimaging.com/ https://tsrprova.in/ https://nkspt.org/ https://nkspt.org/ascb/ https://pesantrenalkahfi.com/ https://apjatin.or.id/ https://ojs.staisdharma.ac.id/ https://smpit.alhikmahmp.sch.id/ https://darululumponcol.com/