CIREBON, KANALINDONESIA.COM – Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Cirebon Edi Baredi menerima kunjungan belasan Pasis Dikreg LXII T.A. 2022 Seskoad di Kantor Pemasaran EB Batik, Kamis 21 Juli 2022.
Kunjungan yang dipimpin oleh Pakorlap Seskoad Kabupaten Cirebon Kolonel Inf Agus Faridianto ini merupakan rangkaian kegiatan Kuliah Kerja Lapangan Pasis Dikreg LXII.
Kegiatan ini untuk pengumpulan data dalam rangka penelitian mengenai peran Satkowil, dalam hal ini Kodim di wilayah Kabupten Cirebon.
Adapun pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara terhadap Ketua Kadin serta melaksanakan peninjauan proses produksi pembuatan batik.
Tema besar dari penelitian tersebut adalah “Peran Satkowil Membantu Pemda dalam Percepatan Pembangunan guna Peningkatan Ekonomi Nasional di wilayah Kodam III/SLW”.
Pakorlap Seskoad Kabupaten Cirebon Kolonel Inf Agus Faridianto mengungkapkan alasan dipilihnya Kamar Dagang dan Industri Kabupaten Cirebon menjadi salah satu sumber pengumpulan data.
Menurut Agus Kadin memiliki peran penting dalam upaya peningkatan ekonomi khususnya pascapandemi Covid-19 di Kabupaten Cirebon.
“Kadin memiliki peran penting dalam peningkatan ekonomi terutama pascapandemi Covid-19,” kata Agus.
Sementara itu, dalam kesempatan ini, Ketua Kadin Kabupaten Cirebon Edi Baredi menyampaikan tekadnya akan selalu membantu Pemda dalam memajukan perkonomian di Kabupaten Cirebon.
Dan hal ini juga sejalan dengan imbauan serta arahan Bupati kepada Kadin untuk ikut serta bersama Pemda dalam upaya perbaikan ekonomi daerah.
Setelah rangkaian kegiatan ini, Pasis Seskoad akan membuat produk hasil penelitian yang muaranya akan melaksanakan seminar wilayah pertahanan di Seskoad.
Dalam kegiatan ini Pakorlap Seskoad Kabupaten Cirebon Kolonel Inf Agus Faridianto didampingi Brigjen TNI Inengah Wira Admaja (Widya Iswara), Kolonel Inf Agus Faridianto (Dosen Madya Seskoad Koorlap Evaluator), Kolonel Czi Achmad Yussa (Patun Seskoad), Mayor Inf Febrin, Mayor Inf Fendik Oktafianto, Mayor Kav Dani Syahputra, Mayor Inf Cosmos, Mayor Inf Ade Rohmat Wahyudin, Mayor Cpl Edwin Jatmiko Utomo, Mayor Inf Armawandi, Mayor Arh Sulistyo Nugroho, Mayor Inf Dody Arief Setianto, Mayor Inf Muhammad Ridha, Mayor Cpm Wendri Ekananda, Kompol Aldi Atfa Farogi, Mayor dan Inf Yunif Risa Putra.
Baca berita lainnya di Google News Kanalindonesia.com